https://bantul.times.co.id/
Berita

Wujudkan Bantul Berdikari, Paslon Untoro-Wahyudi Luncurkan 'Satu Desa Satu Entrepreneur'

Minggu, 10 November 2024 - 21:09
Wujudkan Bantul Berdikari, Paslon Untoro-Wahyudi Luncurkan 'Satu Desa Satu Entrepreneur' Paslon 1 Untoro Hariadi dan Wahyudi Anggoro Hadi saat meluncurkan program satu desa satu entrepreneur (Foto: Edis/Times Indonesia)

TIMES BANTUL, BANTUL – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bantul nomor urut 1, Untoro Hariadi dan Wahyudi Anggoro Hadi resmi meluncurkan program 'Bantul Berdikari', Minggu (10/11/2024) di Kompleks Peternakan Koperasi Bolonemase Berdikari, Padukuhan Serut, Kalurahan Palbapang, Kabupaten Bantul.

Program ini bertujuan menciptakan satu desa satu entrepreneur, dengan fokus pada pengembangan sektor peternakan dan industri rumah tangga pangan untuk mendorong kemandirian dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Calon Bupati Bantul, Untoro Hariadi, menjelaskan bahwa seluruh lahan yang tersedia di kalurahan akan dimanfaatkan oleh warga untuk pengelolaan dan pemeliharaan.  Program ini menjadi prioritas dengan harapan dapat mengubah pola pikir masyarakat dalam menghadapi tantangan masa depan. 

"Tanpa jiwa kewirausahaan, masyarakat yang terus bergantung pada konsumsi akan menghadapi kesulitan. Oleh karena itu, masyarakat didorong untuk mulai berwirausaha," ungkap Untoro, didampingi Calon Wakil Bupati Wahyudi Anggoro Hadi, saat meluncurkan program tersebut.

Prinsip saling menguatkan diwujudkan melalui koperasi, yang berfungsi sebagai strategi untuk mencapai kemakmuran bersama. Dengan semangat kewirausahaan, kesejahteraan anggota koperasi diharapkan meningkat.

Selama masa kepemimpinan, ditargetkan pembangunan 600 kandang ternak dalam 100 hari kerja, disertai upaya pencarian lahan baru dan berbagai perbaikan.

program-satu-desa-satu-entrepreneur.jpg

Untoro juga menegaskan pentingnya semangat kewirausahaan bagi masa depan Bantul. 

"Kita harus mengubah mindset masyarakat agar tidak bergantung pada konsumsi, tetapi menjadi produktif dan berwirausaha. Dengan koperasi, kita dapat saling menguatkan dan makmur bersama," ujarnya.

Kuat Hermawan Santoso, Koordinator Nasional Ketua Bolone Mase, turut hadir dalam acara tersebut dan menyampaikan dukungan penuh kepada pasangan Untoro-Wahyudi. 

"Saya tidak pernah hadir di kampanye mana pun, tetapi hari ini saya hadir untuk mendukung Untoro-Wahyudi. Gagasan mereka sejalan dengan Bolone Mase," katanya. 

Kuat menambahkan bahwa 80 persen basis relawan Bolone Mase ada di pedesaan, dengan fokus pada masa depan generasi muda.

Ia menjelaskan bahwa program Bolone Mase mencakup pemberdayaan dan kewirausahaan, seperti peternakan kambing.

"Kalau bisa, setiap kecamatan memiliki peternakan kambing. Desember nanti, kami akan mengadakan pelatihan ternak maggot, sejalan dengan program pemerintah Prabowo-Gibran," jelas Kuat. (*)

Pewarta : Edy Setyawan
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Bantul just now

Welcome to TIMES Bantul

TIMES Bantul is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.