https://bantul.times.co.id/
Gaya Hidup

Album Baru Bruno Mars Dibuka dengan Single I Just Might

Minggu, 11 Januari 2026 - 11:23
Album Baru Bruno Mars Dibuka dengan Single I Just Might Bruno Mars kembali rilis album studio. (FOTO: instagram)

TIMES BANTUL, JAKARTABruno Mars akhirnya merilis single anyar berjudul I Just Might. Single itu merupakan lagu yang ada dalam album studio keempatnya bertajuk The Romantic

Beberapa jam setelah diluncurkan pada Sabtu (10/1/2026) kemarin, I Just Might langsung masuk trending musik di YouTube dengan 6 juta kali penayangan. 

I Just Might mengisahkan seorang pria yang tertarik dengan perempuan yang dijumpainya di lantai dansa klub malam. 

Pada video musik I Just Might Bruno Mars menjadi satu-satunya bintang. Ia penyanyi sekaligus pemeran utama untuk klip berdurasi tiga menitan itu. Konsepnya band, namun semua alat musik tak terkecuali vokalisnya ya Bruno Mars. 

Bruno-Mars-A.jpg

Album ini merupakan comeback Bruno mars setelah 10 tahun tidak merilis album. Terakhir dia meluncurkan album pada 2016 dengan judul 24K Magic.  

Meski selama 10 tahun tidak merilis album, namun Bruno tetap aktif bernyanyi dan merilis lagu duet dengan banyak artis, termasuk yang paling populer adalah Die With A Smile bareng Lady Gaga dan APT bersama Rose BLACKPINK. 

Sebelumnya Bruno berkolaborasi dengan Cardi B dalam remix Finesse pada 2018 dan Anderson .Paak lewat album An Evening With Silk Sonic pada 2021.

Album baru Bruno Mars The Romantic akan dirilis pada 27 Februari. Ia juga akan menggelar tur dunia untuk promo The Romantic. Tur akan diawali pada 10 April di Las Vegas, AS dan akan berakhir pada 14 Oktober di Vancouver, Kanada. (*)

Pewarta : Dhina Chahyanti
Editor : Dhina Chahyanti
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Bantul just now

Welcome to TIMES Bantul

TIMES Bantul is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.